//
Warning: Cannot modify header information - headers already sent by (output started at /home/etdlibitenasac/public_html/index.php:1) in /home/etdlibitenasac/public_html/sysconfig.inc.php on line 185
Deprecated: Methods with the same name as their class will not be constructors in a future version of PHP; StringReader has a deprecated constructor in /home/etdlibitenasac/public_html/lib/lang/php-gettext/streams.php on line 48
Deprecated: Methods with the same name as their class will not be constructors in a future version of PHP; FileReader has a deprecated constructor in /home/etdlibitenasac/public_html/lib/lang/php-gettext/streams.php on line 84
Deprecated: Methods with the same name as their class will not be constructors in a future version of PHP; CachedFileReader has a deprecated constructor in /home/etdlibitenasac/public_html/lib/lang/php-gettext/streams.php on line 145
Deprecated: Methods with the same name as their class will not be constructors in a future version of PHP; gettext_reader has a deprecated constructor in /home/etdlibitenasac/public_html/lib/lang/php-gettext/gettext.php on line 36
Warning: session_start(): Cannot start session when headers already sent in /home/etdlibitenasac/public_html/index.php on line 38
Warning: Cannot modify header information - headers already sent by (output started at /home/etdlibitenasac/public_html/index.php:1) in /home/etdlibitenasac/public_html/lib/contents/show_detail.inc.php on line 42
0421128201 - Iredo Bettie Puspita, S.T., M.T.
Dosen Pembimbing 1
MUHAMAD DIKI NUGRAHA / 242013016
Penulis
Indonesia merupakan salah satu negara yang wilayahnya rawan terhadap bencana banjir. bencana banjir yang terjadi di Indonesia selama tahun 2016 memiliki persentase 52% dari keseluruhan bencana yang terjadi. Bencana banjir merupakan salah satu bencana yang sering terjadi di Indonesia. Salah satu wilayah yang rawan bencana banjir yaitu di Kecamatan Anyar, Kabupaten Serang. Bencana banjir di kecamatan ini menyebabkan rusaknya rumah warga, lahan pertanian penduduk dan tertimbunnya badan jalan oleh material lumpur sehingga arus transportasi menjadi terputus. Bencana banjir yang terjadi di Kecamatan Anyar diakibatkan sedimentasi sungai serta curah hujan yang tinggi di Sungai Cikoneng. Bencana banjir yang terjadi di Kecamatan Anyar menimbulkan dampak yang besar. Untuk mengurangi dampak tersebut, diperlukan penanggulangan bencana yang menuju risiko bencana, dimana saat ini belum dipertimbangkan manajemen yang berbasis risiko bencana, oleh karena itu perlu diketahui bagaimana tingkat risiko bencana banjir di Kecamatan Anyar. Tujuan dari penelitian ini adalah mengidentifikasi tingkat risiko bencana banjir di Kecamatan Anyar, Kabupaten Serang. Ruang lingkup wilayah dalam penelitian ini adalah 6 (enam) desa di Kecamatan Anyar, Kabupaten Serang yang termasuk ke dalam wilayah yang rawan terhadap bencana banjir. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis risiko yang dilakukan dengan menggunakan metode analisis indeks yang mengacu pada Peraturan Kepala BNPB no 2 Tahun 2012 tentang Pedoman Umum Pengkajian Risiko Bencana. Analisis indeks dilakukan dengan mengidentifikasi tingkat risiko bencana berdasarkan tingkat ancaman, tingkat kerentanan dan tingkat kapasitas. Berdasarkan hasil analisis, dapat diidentifikasi bahwa desa yang memilki tingkat risiko tinggi yaitu Desa Anyer, Desa Mekarsari, dan Desa Tanjung Manis yang di pengaruhi oleh tingkat kepadatan penduduk, kurangnya guna lahan yang mempunyai daya serap air tinggi, serta kemampuan pemerintah dan masyarakat kurang baik dalam menanngulangi bencana yang terjadi. Untuk mengantisipasi tingginya tingkat risiko, perlu dilakukan upaya-upaya seperti, penyuluhan dan peningkatan kewaspadaan masyarakat, pelatihan dasar kebencanaan bagi aparat dan masyarakat, dan pembuatan bangunan struktur yang berfungsi untuk mencegah, mengamankan, dan mengurangi dampak yang dihasilkan bencana banjir, seperti: tanggul (bagi wilayah yang dekat dengan aliran sungai), saluran drainase, dan lubang biopori.