// <![CDATA[USULAN MITIGASI SUPPLY CHAIN BERDASARKAN IDENTIFIKASI RISIKO RANTAI PASOK DENGAN PENDEKATAN SUPPLY CHAIN RISK MANAGEMENT DI PT PRAKARSA TRIPUTRA SOLUSI]]> 0422017501 - Arief Irfan Syah Tjaja S.T., M.M. Dosen Pembimbing 1 Muhammad Sibghotul Mustofa / 13-2014-203 Penulis
PT Prakarsa Triputra Solusi (PTS) adalah start-up yang bergerak di bidang jasa khususnya dalam mengurus rantai pasok pada beberapa perusahaan apparel di Indonesia seperti Bro.do, NAH Project, PRABU, Hi-Jacks Sandals, AMBLE, PEAR Projects, Cottonink, Save My Monday dan HawkEye. PT Prakarsa Triputra Solusi memiliki peran sebagai perusahaan yang mengurus segala produksi dan bahan baku untuk mitra-mitranya, seperti melakukan produksi dan penyediaan bahan baku. Sementara proses transaksi produk dan proses pengiriman dilakukan oleh apparel-apparelnya itu sendiri. Setiap aktivitas kegiatan rantai pasok yang dilakukan PT Prakarsa Triputra Solusi (PTS) tentunya tidak dapat terlepas dari ketidakpastian yang dapat menyebabkan risiko. Di dalam perusahaan sendiri ada permasalahan yang terjadi seperti ketidaksesuaian pengiriman bahan baku dari supplier dalam kuantitas sehingga proses pengecekan pada gudang terhambat dan alur pada proses produksi akan ikut terhambat, lalu permasalahan berikutnya ada pada kualitas bahan baku, hal tersebut dapat mengakibatkan hasil pada produksi sepatu, dimana hasil tersebut tidak sesuai dengan standar kualitas sepatu untuk diterbitkan oleh perusahaan. Penelitian ini memiliki tujuan yaitu memberikan usulan mitigasi berdasarkan identifikasi risiko menggunakan kerangka kerja proses Supply Chain Risk Management (SCRM). Kesimpulan dari penelitian ini adalah mempunyai 3 mitigasi risiko yang mampu diterapkan yaitu risk sharing, risk transfer, mitigation.