PENENTUAN HARGA PRODUK BAK KAROSERIMENGGUNAKAN METODA TARGET PROFIT PRICING(Studi Kasus di PT. Hajar Saputra)
Seiring dengan kebutuhan sarana angkutan yang meningkat, sehingga permintaan sarana angkutan akan terus meningkat pula, khususnya untuk jenis truk. Truk yang dijual biasanya belum dilengkapi dengan bak karoseri sebagai sarana untuk mengangkut barang yang akan dibawanya. Oleh karena itu jenis industri pembuatan bak karoseri terus berkembang jumlahnya dalam memenuhi kebutuhan bak karoseri. Sehingga dalam pelaksanaannya, industry bak karoseri memerlukan penerapan manajemen yang baik agar dapat bersaing. Salah satu aspek manajemen yang perlu diperhatikan adalah dalam penentuan harga
produk bak karoseri. Hal ini menjadi sangat penting karena harga merupakan satu-satunya elemen bauran pemasaran yang menghasilkan pendapatan, sedangkan elemen-elemen lainnya menimbulkan biaya. Harga Juga merupakan salah satu elemen bauran pemasaran yang fleksibel, karena harga dapat diubah dengan cepat. PT. Hajar Saputra merupakan salah satu perusahaan industri pembuatan bak karoseri dengan rata-rata pemesanan 25 unit bak karoseri per bulan. Sistem penentuan harga yang diterapkan perusahaan saat ini umumnya masih bersifat konvensional yang masih memiliki kelemahan-kelemahan, diantaranya adalah tidak fleksibel karena tidak selalu digunakan dalam setiap penetapan harga kepada konsumen. Sehingga masalah penetapan harga merupakan salah satu masalah yang dihadapi oleh industri bak karoseri yang bersifat make to order (berproduksi sesuai pesanan). Metode Target Profit Pricing merupakan salah satu metoda penetapan harga jual bak karoseri yang memperhitungkan seluruh pengeluaran biaya, sehingga dapat membantu dalam menentukan harga produk dalam berbagai jumlah pesanan dengan target laba yang ingin dicapai. Metode Target Profit Pricing berorientasi pada analisis titik impas yang mengklasifikasikan biaya-biaya yang dikeluarkan menjadi biaya variabel dan biaya tetap. Yang termasuk biaya variabel adalah biaya bahan baku utama per unit, biaya bahan baku penunjang per unit, biaya pekerja langsung per unit serta biaya overhead pabrik variabel per unit. Sedangkan biaya tetap terdiri dari biaya overhead pabrik tetap per bulan dan biaya tetap lainnya per bulan. Pada penelitian ini dilakukan perhitungan dalam menentukan harga produk yang diterapkan perusahaan maupun dengan metode Target Profit Pricing. Dari hasil perhitungan dengan metoda perusahaan didapatkan harga pokok produk per unit adalah Rp.4.784.000,00 dan harga jual produk per unit dengan keuntungan J 5% adalah Rp.5.628.235,29 pada kapasitas produksi berapapun. Dengan metode Target Profit Pricing harga pokok per unit dan harga jual produk per unit untuk setiap jumlah pemesanan akan bervariasi, sedangkan untuk kapasitas produksi 25 unit didapatkan harga pokok produk per unit adalah Rp.4.21 1. 722,09 dan harga jual produk per unit dengan keuntungan 15% adalah Rp.4.954.967, 16. Berdasarkan biaya variabel per unit sebesar Rp.3.991.319,52, biaya tetap per bulan sebesar Rp.5.510.064,36 dan harga jual produk sebesar Rp.4.954.967,16 dengan laba 15% , maka dapat diketahui jumlah produk yang harus dibuat agar biaya yang dikeluarkan perusahaan dapat tertutupi atau mencapai titik impas yaitu 6 unit. Metode Target Profit Pricing dapat memberikan kontribusi yang lebih jelas dan terperinci dari biaya-biaya yang dikeluarkan perusahaan terhadap harga produk per unit. Metode Target Profit Pricing merupakan salah satu metoda penetapan harga jual produk yang cukup praktis dan mudah untuk dipahami. Untuk memudahkan perusahaan dalam menetapkan harga jual produk dengan metode Target Profit pricing ini, maka dibuat software sederhana sebagai alat bantu dalam menentukan harga jual kepada konsumen.
Detail Information
Citation
APA Style
. (2003).PENENTUAN HARGA PRODUK BAK KAROSERIMENGGUNAKAN METODA TARGET PROFIT PRICING(Studi Kasus di PT. Hajar Saputra) ().Teknik Industri:FTI
Chicago Style
.PENENTUAN HARGA PRODUK BAK KAROSERIMENGGUNAKAN METODA TARGET PROFIT PRICING(Studi Kasus di PT. Hajar Saputra) ().Teknik Industri:FTI,2003.Text
MLA Style
.PENENTUAN HARGA PRODUK BAK KAROSERIMENGGUNAKAN METODA TARGET PROFIT PRICING(Studi Kasus di PT. Hajar Saputra) ().Teknik Industri:FTI,2003.Text
Turabian Style
.PENENTUAN HARGA PRODUK BAK KAROSERIMENGGUNAKAN METODA TARGET PROFIT PRICING(Studi Kasus di PT. Hajar Saputra) ().Teknik Industri:FTI,2003.Text