// <![CDATA[PEMANTAUAN KEKERINGAN LAHAN PERTANIAN MENGGUNAKAN CITRA LANDSAT TM 8 Wilayah Studi:]]> 0407096502 - Dr. Dewi Kania Sari, Ir., M.T. Dosen Pembimbing 1 0402038204 - Rika Hernawati, S.T M.T Dosen Pembimbing 2 Agostinha Jacinta Soares / 232012018 Penulis
Kekeringan merupakan salah satu bencana alam yang hampir terjadi pada setiap tahun, yang dapat mengakibatkan berkurangnya ketersediaan air yang jauh di bawah kebutuhan, baik untuk kebutuhan hidup manusia, pertanian, kegiatan ekonomi maupun lingkungan. Salah satu fenomena bencana kekeringan yang terjadi di Timor-Leste dapat dilihat di Kota Dili, dimana sudah dipastikan separuh lebih wilayah tersebut terkena dampak kekeringan selama musim kemarau. Tujuan penelitian ini adalah untuk memantau kekeringan lahan pertanian di Kota Dili Timor-Leste dengan menggunakan indeks vegetasi Normalized Multiband Drought Index (NMDI) yang diturunkan dari citra LANDSAT TM 8. Pola spasial tingkat kekeringan berdasarkan nilai indeks NMDI terdapat tiga kelase. Kelase pertama dengan nilai indeks NMDI < 0,6 menunjukan bahwa daerah tersebut beradah dalam keadaan tanah kering, kelas kedua dengan nilai indeks NMDI 0,6-0,7 menunjukan bahwa daerah tersebut berada dalam keadaan tanah kelembaba sedang dan kelas ketiga dengan nilai indeks NMDI dari 0.7-1 menunjukan bahwa daerah tersebut barada dalam keadaan tanah basah. Berdasarkan hasil analisis hubunga pola pasial nilai indeks NMDI di validasikan dengan data curah hujan dari TRMM menunjukan bahwa hujan yang terjadi di Kota Dili Timor-Leste pada bulan Mei dan Juli berada dalam Katerori hujan ringan sedangkan bulan Juni berada dalam hujan jangat sedang. Kata Kunci : Kekeringan , Satelit Landsat TM 8, NMDI, TRMM