// <![CDATA[PENENTUAN RUTE DISTRIBUSI TERPENDEK PRODUK AIR MINUM DALAM KEMASAN 19 LITER MENGGUNAKAN METODE TABU SEARCH]]> Drs. R. Hari Adianto, MT. Dosen Pembimbing 1 DANU ARIF PRASETIYO /13-2013-080 Penulis
PT. Patisa Chakra Mandirimerupakan salah satu perusahaan industri air minum dalam kemasan yang yang ada di kota Bandung. Proses pendistibusian produk kekonsumen yang berada di wilayah kota Bandung Raya. proses pendistibusian membutuhkan waktu dan jumlah produk yang sesuai dengan permintaan konsumen. Permasalahan mengenai pendistribusian dapat diselesaikan dengan Vehicle Routing Problem (VRP). Metode VRP yang digunakan dalam peneltian yaitu metode Nearest Neighbour dan dioptimakan dengan metode Tabu Search. Perusahaan saat ini belum memiliki rute pendistribusi yang tetap. Rute pendistribusian yang dihitung dengan metode Nearest Neighbour membutuhkan total jarak 436,55 km dan total waktu 36,64 jam ke 65 pelanggan dengan 5 tur. Sedangkan dengan metode Tabu Search membutuhkan total jarak 385,33 km waktu total 35,39 jam untuk 5tur ke 65 pelanggan.