// <![CDATA[STRATEGI PEMASARAN DISTRO COK KO TENGOK (CKT) DIBANDINGKAN DISTRO SUMATRA UTARA BERDASARKAN METODE BRAND EQUITY DI KOTA BANDUNG]]> Dwi Novirani, Ir., M.T. Dosen Pembimbing 1 Jokiriandi Sitanggang /13-2013-224 Penulis Ratna Puspitaningsih, S.T.,MBA Dosen Pembimbing 2
Makalah ini membahas tentang kualitas produk suatu distro yaitu Cok Ko Tengok (CKT). CKT merupakan distro yang dibuka pada tahun 2014 dan banyak distro-distro lain yang sudah lebih dulu dibuka di Kota Bandung. CKT sebelumnya belum pernah melakukan analisis mengenai kualitas produknya sehingga disini penelitian menggunakan metode Brand Equity dilakukan terhadap CKT. Penelitian dilakukan menggunakan empat dimensi yaitu Brand Awareness, Brand Association, Perceived Quality, dan Brand Loyalty. Penelitian menggunakan kuesioner sebagai alat ukur yang diisi oleh responden yang mengetahui tentang CKT di Kota Bandung. Penelitian diharapkan berguna untuk bahan evaluasi distro dalam meningkatkan kualitas produknya. Usaha distro dalam meningkatkan kualitasnya diharapkan terjadi peningkatan pada pangsa pasar.