// <![CDATA[EARNED VALUE ANALYSIS TERHADAP BIAYA DAN WAKTU PADA PROYEK TOP GIRDER CENTRAL OF JAVA]]> Lisye Fitria, Ir., M.T. Dosen Pembimbing 1 ANUGRAH GUNA PRATAMA / 13-2014-040 Penulis
Dalam pelaksanaan suatu proyek sangat jarang ditemui suatu proyek yang berjalan tepat sesuai dengan apa yang sudah direncanakan. Umumnya suatu proyek mengalami kemunduran ataupun kemajuan proyek dalam jangka waktu tertentu. PT Cilegon Fabricators adalah perusahaan yang bergerak di bidang fabrikasi baja. Salah satu proyek yang saat ini sedang berlangsung yaitu proyek Top Girder Central of Java. Fungsi dari produk Top Girder ini sebagai dudukan boiler. Proyek ini mengalami keterlambatan yang dikarenakan adanya varian antara volume pekerjaan yang diselesaikan dengan yang direncanakan. Sampai saat ini perusahaan masih menggunakan kurva S tradisional sebagai metode pengendalian kinerja proyek. Kelemahan dari metode ini yaitu tidak dapat memprediksi kerugian biaya dan waktu pada saat proyek mengalami keterlambatan. Oleh karena itu, pada proyek ini akan menggunakan metode pengendalian proyek yang baru yaitu Metode Nilai Hasil atau Earned Value. Metode ini memberikan informasi mengenai posisi kemajuan proyek serta dapat memperkirakan progres periode selanjutnya, dalam hal biaya dan waktu penyelesaian proyek. Metode ini juga juga dapat memprediksi kerugian biaya dan waktu dengan pendekatan matematis sehingga dapat menghasilkan tindakan yang dilakukan pada saat mengalami kerugian. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui estimasi biaya dan waktu penyelesaian proyek Top Girder Central of Java dengan menggunakan metode Earned Value.