Detail Cantuman

POTENSI LAHAN PARKIR DENGAN METODA RANKING BERDASARKAN PREFERENSI PENGGUNA Dl KAWASAN PERTOKOAN

POTENSI LAHAN PARKIR DENGAN METODA RANKING BERDASARKAN PREFERENSI PENGGUNA Dl KAWASAN PERTOKOAN


Kemacetan dan terganggunya kelancaran arus lalu lintas di Jalan Cimanuk Kabupaten Garut diakibatkan padatnya pengunjung dan kegiatan parker kendaraan pada badan jalan, dengan kondisi kawasan pertokoan sepanjang jalan. Kajian lokasi parker perlu ditinjau dari segi kelancaran lalu lintas maupun penetapan potensi off-street parking. Tujuan penelitian adalah mengevaluasi kondisi eksisting berdasarkan kapasitas jalan pada kawasan pertokoan di sepanjang Jalan Cimanuk, mengidentifikasi potensi dan kriteria-kriteria ruang parkir dengan off-street parking berdasarkan tata guna lahan di sepanjang Jalan Cimanuk, serta menentukan lokasi parkir off-street berdasarkan preferensi masyarakat dan stakeholder dengan data primer dari kuesioner dan observasi. Penelitian menggunakan metode kuantitatif, dilakukan teknik analisis skoring untuk penentuan alternatif lokasi parker dan teknik pembobotan kriteria lokasi parker berdasarkan preferensi pengunjung. Hasil penelitian berdasarkan preferensi pengunjung kawasan pertokoan di Jalan Cimanuk dengan urutan kriteria kepentingan bobot tertinggi hingga paling rendah adalah keamanan dan kelancaran lalu lintas, jarak berjalan, aksesibilitas, ketersediaan lahan, serta lingkungan. Berdasarkan hasil analisis teknik skoring yang tergolong dalam kategori kesesuaian lokasi off-street parking dari 7 lokasi didapatkan 5 alternatif potensi lokasi parker yaitu : Segmen I di titik lokasi STA 0+000 – 0+150, Segmen II di titik lokasi STA 1+050 – 1+200, Segmen III di titik lokasi STA 1+950 – 2+100. Segmen Iii di titik lokasi STA 2+250 – 2+400. Pada 5 alternatif lokasi memiliki kekurangan dan kelebihan berdasarkan kriteria lokasi parker pad kategori sesuai dan sangat sesuai. Preferensi stakeholder menekankan peranan lokasi parker perlu didukung oleh kebijakan parker yang direpresentasikan dalam peraturan daerah sasaran utama mengendalikan jumlah kendaraan yang masuk kawasan meningkatkan pendapatan asli daerah melalui retribusi parkir, meningkatkan kesesuaian fungsi dan peranan jalan dan meningkatkan kelancaran dan keselamatan lalu lintas. Kata Kunci : fasilitas , Off-Street , preferensi


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pengarang ANDRI KRISDIAN / 632018012 - Personal Name
0403266701- Dr. Ir. Imam Aschuri, M.T - Personal Name
No. Panggil 31MTS/23
Subyek Fasilitas, Off-street Parking, Preferensi
Fakultas FTSP
Tahun Terbit 2023
Jurusan Magister Teknik Sipil
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik


Citation

. (2023).POTENSI LAHAN PARKIR DENGAN METODA RANKING BERDASARKAN PREFERENSI PENGGUNA Dl KAWASAN PERTOKOAN().Magister Teknik Sipil:FTSP

.POTENSI LAHAN PARKIR DENGAN METODA RANKING BERDASARKAN PREFERENSI PENGGUNA Dl KAWASAN PERTOKOAN().Magister Teknik Sipil:FTSP,2023.Text

.POTENSI LAHAN PARKIR DENGAN METODA RANKING BERDASARKAN PREFERENSI PENGGUNA Dl KAWASAN PERTOKOAN().Magister Teknik Sipil:FTSP,2023.Text

.POTENSI LAHAN PARKIR DENGAN METODA RANKING BERDASARKAN PREFERENSI PENGGUNA Dl KAWASAN PERTOKOAN().Magister Teknik Sipil:FTSP,2023.Text

 



Homepage Info

Koleksi  ETD adalah merupakan Tugas Akhir mahasiswa Itenas dalam menempuh program Sarjana/Magister. Seluruh isi dari Tugas Akhir adalah merupakan tanggung jawab penulis sepenuhnya.

Koleksi


Total ETDs : 18011

Total Kunjungan: 34350 dari Maret 2018

Media Sosial / Kanal

Address

UPT Perpustakaan Itenas
Jl. PKH. Mustopha No.23
Bandung 40124, Indonesia
Phone: +62-22-7272215,
email: libary[at]itenas.ac.id